Simoangin-angin, 3 Oktober 2024 - Kegiatan sosialisasi literasi statistik Kepada Pelaku UMKM di Desa Simoangin-angin dilakukan di Balai Desa Simoangin-angin. Kegiatan yang digagas oleh Tim Desa Cantik BPS Sidoarjo ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pelaku UMKM mengenai pentingnya data statistik dalam pengembangan usaha serta memfasilitasi legalitas usaha melalui pendaftaran NIB.
Acara yang dihadiri oleh beberapa perwakilan pelaku UMKM di Desa Simoangin-angin ini berlangsung dengan antusias yang dapat dilihat dari peserta kegiatan yang melebihi jumlah undangan yang disebar. Selain sosialisasi literasi statistik, peserta juga mendapatkan pemahaman mendalam mengenai NIB dan fungsinya dari perwakilan Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Sidoarjo. Sosialisasi NIB ini sangat penting, mengingat NIB merupakan identitas resmi bagi setiap pelaku usaha dan menjadi salah satu syarat untuk mengakses berbagai layanan pemerintah, perbankan, dan kemudahan berusaha lainnya.
Sebagai tindak lanjut dari sosialisasi, peserta langsung dibekali dengan cara pendaftaran NIB secara online melalui ponsel masing-masing. Proses pendaftaran ini dibantu oleh perwakilan Dinas Koperasi dan Usaha Mikro serta beberapa perangkat desa. Dengan adanya pendampingan langsung, diharapkan para pelaku UMKM dapat dengan mudah menyelesaikan proses pendaftaran NIB.
Adanya NIB diharapkan dapat memberikan berbagai manfaat bagi pelaku UMKM di Desa Simoangin-angin. Selain sebagai identitas resmi usaha, NIB juga dapat meningkatkan kepercayaan konsumen, mempermudah akses permodalan, serta membuka peluang untuk pengembangan usaha yang lebih luas. Dengan demikian, diharapkan usaha-usaha yang ada di Desa Simoangin-angin dapat semakin berkembang dan berkontribusi terhadap perekonomian desa.
"Acaranya sangat bermanfaat terutama untuk para pelaku UMKM dapat memahami pentingnya legalitas usaha. Semoga ke depannya UMKM Desa Simoanginangin semakin maju!